Minggu, 14 Juli 2013

Menunggu waktu berbuka puasa

Foto: Alhamdulillah,akhirnya selesai juga konsert Etude musik....
Lucu-lucu kan

Lihat anak-anak ini lucu kan? Yang baju kuning bontot saya. Mereka memainkan ansamble lagu Twinkle2 Little Star diiringi gitar dan keyboard.

Selain ansamble biola, ada solo biola, keyboard dan nyanyi tentunya. Anak-anak ini semua ceria, itulah efek berlatih musik. Dengan berlatih musik anak-anak lebih gampang bersosialisasi-ini menurut sebuah penelitian. Tapi saya setuju.

Dengan adanya kelas repertoar musik ini ( main di outdoor), yang paling berkesan adalah melihat para orangtua seneng dan bangga melihat anak-anak berani tampil ke depan dilihat khalayak umum.

Anak-anak yang tidak ikut les pun memenuhi kursi-kursi yang tersedia. Tentunya dengan aktifitas ini, nantinya mereka diharapkan turut belajar musik. Tiga bulan sekali acara semacam ini akan terus diadakan untuk mengasah keterampilan performance dan sekaligus ajang promosi.

Ide acara ini adalah selain untuk menggembleng mental para siswa tapi juga sekaligus untuk mengisi waktu menunggu berbuka puasa. Acara makin seru, karena kami membagi beberapa doorprize. :)



Tidak ada komentar:

Posting Komentar